Wednesday, March 14, 2012

Keyakinan Faktor Utama Berhenti Merokok

Hampir sebagian besar perokok ingin berhenti merokok, ini wajar melihat rokok tidak memberikan kebaiakan sama sekali justru keburukan dan bahaya yang didapat mulai dari kesehatan samapai financial (keuangan). Tidak ada alasan untuk tidak berhenti merokok, tetapi kebanyakan perokok gagal dalam upaya mereka untuk berhenti merokok, dan salah satu faktor yang menyebabkan gagalnya dalam berhenti merokok adalah ketidak yakinan terhadap bisa untuk tidak merokok lagi.

Keyakinan sangat penting dalam berhenti merokok, oleh karena itu keyakinan dalam berhenti merokok harus terus ditingkatkan jangan sampai ada keraguan yang menghinggapi pikiran sehingga membuat anda mencoba lagi untuk merokok, setidaknya yakin bisa berhenti merokok terus dikuatkan dan jangan sekali-kali merokok lagi dengan begitu maka pengaruh rokok bisa dihilangkan.

Rokok mungkin bagian yang tidak bisa dihindari dalam dunia kerja, pergaulan dan lainnya. Tetapi melihat sisi negatif yang besar dan tidak ada manfaat yang didapat sudah selayaknya kita berhenti merokok, dan dengan keyakinan untuk bisa berhenti merokok dengan asumsi bahwa rokok harus dihentikan karena tidak ada manfaat yang didapat dan bahaya yang akan didapat oleh perokok maka berhenti merokok akan lebih mudah dilakukan.

Jadi untuk berhenti merokok anda harus yakin bahwa anda bisa berhenti merokok, dan yakin bahwa rokok tidak memberikan manfaat apa-apa hanya akan membahayakan diri sendiri, dan yakin berhenti merokok akan memberikan manfaat dan kehidupan individu maupun keluarga yang lebih baik.

No comments:

Post a Comment